" Selamat Datang di HKBP Perumnas Tangerang, Ress. Perumnas Tangerang. Tuhan Yesus Memberkati & Menyertai. "
JADWAL KEBAKTIAN UMUM
Jam 06.00 Kebaktian Bahasa Batak
Jam 07.30 Kebaktian Sekolah Minggu
Jam 10.00 Kebaktian Bahasa Batak
Jam 15.30 Kebaktian Remaja
Jam 19.00 Kebaktian Bahasa Indonesia

Pemilihan Sekjen HKBP Cukup Alot

JEB – Setelah sidang pemilihan Ephorus yang dimenangkan oleh Pdt. Willem T.P. Simarmata, MA, berjalan dengan tertib dan lancar maka acara Sinode Godang HKBP 2012 selanjutnya adalah memilih Sekretaris Jenderal HKBP periode 2012~2016.

Pada pemilihan Sekjen HKBP kali ini suasana sangat menegangkan. Dari hasil perhitungan suara yang sah sejumlah 1.343, maka tidak ada seorang calon yang mendapatkan angka suara mutlak, sehingga untuk penentuan sebagai Sekjen HKBP yang baru harus dilanjutkan dengan putaran kedua. Ketentuan Tata Tertib adalah seorang calon dinyatakan sebagai pemenang adalah 1/2N + 1.


Pemilihan Sekretaris Jenderal HKBP 2012- 2016 pada Sinode Godang harus dilalui dengan 3 kali putaran. Putaran 3 selesai dini hari Kamis (14/9) pukul 04.50 WIB. Sekjen terpilih adalah Pdt. Mori Sihombing, MTh,  dengan perolehan suara 568 suara.

Berikut Rekapitulasi suara pada pemilihan Sekjen HKBP sbb:

Putaran Pertama :
1. Pdt. Morry Sihombing, MTh    = 386 suara.
2. Pdt. Ramlan Hutahaean, MTh.  = 347 suara.
3. Pdt. Dr. Darwin Tobing           = 308 suara
4. Pdt. Manarias Sinaga, MTh.     = 181 suara.
5. Pdt. Dr. A. Sihombing             =   71 suara
6. Pdt. STP Siahaan                    =  44 suara.
Catatan:  Pada putaran pertama ini terdapat 1 (satu) suara dinyatakan batal.

Maka sesuai dengan peraturan Tata Tertib Sidang !/2N + 1,  maka calon yang berhak maju untuk mengikuti pemilihan putaran kedua adalah 3 (tiga) orang calon, yaitu:
1. Pdt. Morry Sihombing, MTh.
2. Pdt. Ramlan Hutahaean, MTh.
3. Pdt. Dr. Darwin LumbanTobing.


Putaran Kedua adalah :
1.  Pdt. Mori Sihombing MTh.      = 570 Suara
2.  Pdt. Ramlan Hutahaean MTh.  = 322 Suara
3.  Pdt. Dr Darwin Lumbantobing = 317 Suara

Karena perolehan suara mutlak belum mencukupi sesuai dengan Tata Tartib Sidang (1/2N+1), maka dilanjutkan dengan Putaran Ketiga yang diikuti oleh Pdt. Mori Sihombing MTh, dan Pdt. Ramlan Hutahaean MTh.

Hasil akhir perolehan suara pada Putaran Ketiga adalah:
1.  Pdt. Mori Sihombing MTh,  568 Suara
2.  Pdt. Ramlan Hutahaean MTh, 322 Suara
Catatan:  Abstein 2 Suara.

Maka setelah melewati putaran ketiga yang berakhir pada Jum’at pagi pukul 04.50 WIB akhirnya dimenangkan Pendeta Mori Sihombing dengan perolehan suara mutlak, 568 suara. Pendeta Mori Sihombing, MTh., sebelumnya menjabat sebagai Praeses Distrik VIII Jawa- Kalimantan, dinayatakan resmi memenangkan pemilihan untuk jabatan Sekretaris Jenderal HKBP periode 2012 – 2016, mendampingi Ephorus terpilih Pdt. Willem T.P. Simarmata, MA.

Agenda pemilihan yang ketiga yaitu pemilihan Kepala Departemen (Kadep) Koinonia, Marturia dan Diakonia direncanakan dilaksanakan pada hari ini juga Jumat, 15 Nopember 2012 jam 09.00 WIB.


Sumber :
Catatan JEB

Artikel Terkait Lainnya Seputar:



-----

0 komentar:

=============